Galeri
Company Visit ke PT. Penilaian Harga Efek Indonesia (PHEI) di Gedung IDX Jakarta pada 13 Agustus 2024 yang di hadiri dosen dan mahasiswa.
Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti mengadakan Kegiatan company visit ke PT. Penilaian Harga Efek Indonesia (PHEI) di Gedung IDX Jakarta pada 13 Agustus 2024 yang di hadiri dosen dan mahasiswa.
Adapaun dalam kegiatan ini yaitu : mengunjungi galeri investasi BEI, pemaparan materi tentang Pasar Modal oleh Tim Bursa Efek Indonesia Simulasi membaca dan menganalisis saham melalui application.
Tujuan company visit ini memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai proses bisnis di BEI supaya mahasiswa dapat memahami proses bisnis yang terjadi di BEI, termasuk proses listing saham, mekanisme perdagangan, dan fungsi-fungsi lain yang terlibat dalam menjaga stabilitas pasar modal. Tujuan lain memberikan pemahaman hubungan antara Manajemen Perusahaan.
Kunjungan ini dapat membantu mahasiswa memahami peran mereka dalam mendukung manajemen perusahaan yang terdaftar di BEI. Mahasiswa dapat melihat bagaimana fungsi sekretaris berkontrubusi pada pemenuhan kewajiban perusahaan terkait pengungkapan informasi, pelaporan dan pematuhan regulasi pasar modal. Selain itu, juga memberikan kesempatan networking. Kunjungan ke BEI memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berinteraksi langsung dengan profesional dan praktisi di bidang pasar modal. Ini adalah kesempatan berharga untuk membangun jaringan dan mendapatkan wawasan dari para ahli industri.
Kunjungan ini juga diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan minat. Kunjungan ke BEI dapat memberikan dampak positif terhadap motivasi dan minat mahasiswa terhadap bidang sekretari dan pasar modal. Melihat langsung operasional BEI dapat menjadi inspirasi dan memotivasi mahasiswa untuk lebih fokus dan berkomitmen pada bidang studi mereka. Para mahasiswa dapat mengimplementasikan teori dalam konteks nyata. Dengan melihat secara langsung proses dan operasional di BEI, mahasiswa dapat mengaplikasikan teori yang mereka pelajari dalam konteks nyata. Hal ini membantu meningkatkan pemahaman praktis mereka terhadap konsep-konsep yang diajarkan di kelas.